Mojito Medan Menyegarkan, TeAmoojito Hadir Jadi Pilihan | Mojito by TeAmoojito
Salah satu minuman kekinian yang bisa Kamu temui di setiap cafe dan kedai saat ini di Kota Medan adalah mojito, minuman dengan rasa khas yang bikin segar. Jika berbicara mengenai minuman, tentunya ada banyak sekali jenis dan rasa yang enak. Salah satunya adalah Mojito Medan ini.
Mojito belakangan ini tengah populer dan banyak diperbincangkan oleh kalangan muda di Indonesia. Pasalnya, minuman ini memiliki rasa yang sangat khas, dengan campuran buah segar yang bisa bikin makin santai saat meminumnya, terutama pada saat cuaca sedang terik minuman mojito ini bisa menjadi salah satu solusi yang menyegarkan.
Namun, tahukah kamu jika minuman es mojito ini memiliki manfaat lain? Seperti dipercaya dapat menyembuhkan penyakit juga lho. Mojito adalah minuman beralkohol khas kuba yang dibuat dengan 5 bahan dasar, yaitu rum putih, gula (biasanya menggunakan gula tebu), limun, soda dan daun mint.
Di Indonesia sendiri, mojito sudah populer dengan tanpa alkohol agar bisa dinikmati pada semua kalangan sebagai solusi untuk kesegaran. Mojito tanpa alkohol, sering disebut sebagai "virgin mojito" atau "mocktail mojito," adalah versi non-alkohol dari koktail klasik es mojito. Ini tetap menyegarkan dan mempertahankan rasa seimbang antara manis, asam, dan segar.
TeAmoojito kini hadir sebagai produsen mojito dari Kota Medan yang bertempat di Universitas Sumatera Utara tepatnya di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik sebagai solusi dari para mahasiswa USU yang seringkali mencari kesegaran didalam Kampus.
TeAmoojito juga tidak hanya menjual es mojito saja namun kami memiliki beberapa varian rasa seperti Lemon Squash, Ice Lemonade, Lychee Tea, Es Timun, Es Kasturi yang tak kalah segar dengan mojito. selain itu kami hadir dengan harga yang terjangkau dimana dengan 5 ribu rupiah saja anda dapat menikmati berbagai varian segar dari TeAmoojito.
TikTok: teamoojito
Comments
Post a Comment